Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Kesimpulan Menarik dari Hasil Undian 8 Besar Liga Champions

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Trofi Liga Champions dipamerkan saat undian perempat final Liga Champions 2017/18, di Markas Besar UEFA, di Nyon, Swis, 16 Maret 2018. REUTERS/Pierre Albouy
Trofi Liga Champions dipamerkan saat undian perempat final Liga Champions 2017/18, di Markas Besar UEFA, di Nyon, Swis, 16 Maret 2018. REUTERS/Pierre Albouy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Undian babak perempat final Liga Champions sudah dilakukan, Jumat malam. Pertandingan babak delapan besar itu akan mulai bergulir lagi pada 3 April dan berakhir pada 11 April.

Berikut ini jadwal lengkap babak delapan besar Liga Champions:

Laga pertama:
3 April: Sevilla vs Bayern Munchen dan Juventus vs Real Madrid
4 April: Barcelona vs AS Roma dan Liverpool vs Manchester City

Laga Kedua:
10 April: AS Roma vs Barcelona dan Manchester City vs Liverpool
11 April: Bayern Munchen vs Sevilla dan Real Madrid vs Juventus.

Lalu, apa yang bisa disimpulkan dari hasil undian itu? Setidaknya ada beberapa hal yang menarik.

1. Ada Dua Laga Besar
Pertandingan paling menarik tentu saja Manchester City melawan Liverpool. Derby Inggris ini akan menyajikan banyak cerita, meski kedua tim sudah sering bertemu. Laga lain yang juga akan memikat perhatian adalah Juventus vs Real Madrid. Keduanya bertemu di final musim sebelumnya. Saat itu Madrid unggul dan jadi juara. Tapi, di kompetisi domestik musim ini Madrid kedodoran, sedangkan Juventus tetap stabil. Bentrok keduanya, dengan deretan bintang di kedua klub, berpotensi menyajikan hal-hal yang menarik perhatian.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

2. Klub Inggris Pasti Melaju
Dua klub Inggris saling bertemu, yakni Liverpool dan Manchester City. Ini bisa merugikan juga menguntungkan. Dengan jadwal seperti ini, setidaknya akan ada satu wakil Inggris yang lolos dan berpeluang merebut gelar pertama sejak 2012 saat Chelsea menjadi juara. Bila keduanya mendapat lawan berbeda, mereka bisa sama-sama lolos ke semifinal, tapi juga bisa sama-sama tersingkir.

3. Klub Spanyol Bisa Mendominasi Semifinal
Tiga klub Spanyol tampil di perempat final dan menghadapi lawan berbeda. Artinya terbuka peluang ada tiga tim yang lolos dan mendominasi semifinal. Artinya, dengan skenario ini dan fakta bahwa undian akan kembali dilakukan di semifinal, partai El Clasico antara Barcelona dan Real Madrid berpeluang tercipta di babak empat besar itu, atau bahkan di final.

4. Bayern Munchen Jaga Peluang
Bayern Munchen lolos ke perempat final untuk ketujuh kalinya secara beruntun. Menghadapi Sevilla, klub raksasa Jerman ini berpeluang merebut tiket semifinal keenmanya dalam tujuh musim terakhir. Sama seperti Juventus dan Barcelona, mereka berpeluang meraih gelar treble musim ini.

5. Kejutan Mungkin Tercipta
Di atas kertas sudah bisa diprediksi siapa yang akan lolos dari babak perempat final Liga Champions ini. Manchester City, Barcelona, Real Madrid, dan Bayern Munchen difavoritkan untuk melaju ke semifinal. Tapi, kejutan selalu bisa terjadi. Dan kejutan itulah yang membuat sepak bola selalu menarik diikuti. Liverpool, AS Roma, dan Sevilla cukup berpeluang dan punya modal memadai untuk membuat prediksi di atas keliru.

UEFA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Real Madrid vs Bayern Munchen di Leg 2 Semifinal Liga Champions Rabu Malam Ini

1 jam lalu

Pemain Real Madrid Jude Bellingham melakukan selebrasi bersama Lucas Vazquez usai mencetak gol ke gawang Barcelona dalam pertandingan Liga Spanyol di  Santiago Bernabeu, Madrid, 22 April 2024. Gol Bellingham di menit akhir membawa Real Madrid comeback dan meraih kemenangan 3-2 atas Barcelona. REUTERS/Juan Medina
Prediksi Real Madrid vs Bayern Munchen di Leg 2 Semifinal Liga Champions Rabu Malam Ini

Simak kabar kedua tim, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Real Madrid vs Bayern Munchen di leg kedua semifinal Liga Champions.


Jadwal Live Liga Champions Kamis Dinihari 9 Mei 2024: Leg Kedua Semifinal Real Madrid vs Bayern Munchen

1 jam lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior mencetak gol penalti ke gawang Bayern Munchen di leg pertama semifinal Liga Champions, 30 April 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Jadwal Live Liga Champions Kamis Dinihari 9 Mei 2024: Leg Kedua Semifinal Real Madrid vs Bayern Munchen

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir Kamis dinihari, 9 Mei 2024, yakni leg kedua semifinal Real Madrid vs Bayern Munchen.


Borussia Dortmund Kalahkan PSG untuk Rebut Tiket Final Liga Champions, Mats Hummels Jadi Pemain Terbaik dan Torehkan Rekor

2 jam lalu

Pemain Borussia Dortmund Mats Hummels. REUTERS/Sarah Meyssonnier
Borussia Dortmund Kalahkan PSG untuk Rebut Tiket Final Liga Champions, Mats Hummels Jadi Pemain Terbaik dan Torehkan Rekor

Mats Hummels menjadi pahlawan saat Borussia Dortmund lolos ke final Liga Champions 2023/2024 dengan menyingkirkan PSG.


PSG Disingkirkan Borussia Dortmund di Semifinal Liga Champions, Luis Enrique Lakukan Hal yang Tak Biasa Seusai Laga

2 jam lalu

Pelatih Paris St Germain Luis Enrique. REUTERS/Stephanie Lecocq
PSG Disingkirkan Borussia Dortmund di Semifinal Liga Champions, Luis Enrique Lakukan Hal yang Tak Biasa Seusai Laga

Paris Saint-Germain (PSG) gagal lolos ke final Liga Champions 2023/2024 setelah kalah agregat 0-2 dari Borussia Dortmund. Apa kata Luis Enrique?


Begini Komentar Edin Terzic setelah Bawa Borussia Dortmund Lolos ke Final Liga Champions dengan Singkirkan PSG

3 jam lalu

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic. Doc. UEFA.
Begini Komentar Edin Terzic setelah Bawa Borussia Dortmund Lolos ke Final Liga Champions dengan Singkirkan PSG

Borussia Dortmund menyingkirkan PSG di babak semifinal Liga Champions. Klub Liga Jerman ini lolos ke final dengan mengantongi agregat 2-0.


Hasil Liga Champions: Borussia Dortmund Lolos ke Babak Final, Singkirkan PSG dengan Agregat 2-0

3 jam lalu

Para pemain Borussia Dortmund berselebrasi setelah lolos ke final Liga Champions, Rabu dinihari WIB, 7 Mei 2024. REUTERS/Sarah Meyssonnier
Hasil Liga Champions: Borussia Dortmund Lolos ke Babak Final, Singkirkan PSG dengan Agregat 2-0

Borussia Dortmund lolos ke final Liga Champions 2023/2024. Mereka menang 1-0 di markas PSG, Rabu dinihari, 8 Mei 2024, dan melaju dengan agregat 2-0.


PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

15 jam lalu

Aksi Jadon Sancho bersama Borussia Dortmund. Dok. Borussia Dortmund
PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

Jadon Sancho diharapkan kembali tampil gemilang pada laga leg kedua Liga Champions antara PSG vs Borussia Dortmund.


Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

16 jam lalu

Ekspresi Erling Haaland pada laga Manchester City vs Arsenal di Etihad Stadium pada Minggu, 31 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine.
Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer


Duel PSG vs Borussia Dortmund di Semifinal Kedua Liga Champions, Edin Terzic Waspada Rekor Buruk Timnya

18 jam lalu

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic. Doc. UEFA.
Duel PSG vs Borussia Dortmund di Semifinal Kedua Liga Champions, Edin Terzic Waspada Rekor Buruk Timnya

Duel Paris Saint-Germain atau PSG vs Borussia Dortmund akan terjadi pada leg kedua babak semifinal Liga Champions 2023-2024.


Prediksi PSG vs Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions Selasa Malam Ini

1 hari lalu

Pemain Paris St Germain Vitinha berduel dengan pemain Borussia Dortmund Marcel Sabitzer dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions di  Signal Iduna Park, Dortmund, 2 Mei 2024. REUTERS/Thilo Schmuelgen
Prediksi PSG vs Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions Selasa Malam Ini

Simak kabar terbaru kedua tim serta perkiraan susunan dan prediksi pertandingan PSG vs Borussia Dortmund di leg kedua semifinal Liga Champions.